Senin, 26 November 2012

Gadis Berjilbab Bicara di Depan Anggota Parlemen Inggris


Seorang gadis berjilbab usia 16 tahun untuk pertama kalinya berbicara di House of Commons dari dispatch box, tempat di mana biasanya para pejabat berbicara menyampaikan laporan atau pendapatnya kepada parlemen Inggris, lapor koran The Times Sabtu (24/11/2012) sebagaimana dikutip AFP.


Sumaiya Karim, siswa biologi, kimia, sejarah dan matematika, berbicara di parlemen Inggris dalam rangka pertemuan tahunan Parlemen Pemuda di majelis rendah parlemen Inggris, tepat para wakil rakyat berkumpul.

Jilbab yang dikenakan Sumaiya menutupi kepala, rambut dan lehernya, tetapi wajahnya dibiarkan terbuka.

“Menggunakan hijab adalah pilihan saya sendiri,” kata Sumaiya Karim yang tinggal di Wokingham, sebelah Barat London.

Para menteri Inggris dan menteri bayangan dari oposisi berdiri di dispatch box yang sama dengan tempat Sumaiya berbicara, ketika mereka menghadap para anggota parlemen Inggris tersebut.

Youth Parlement (Parlemen Pemuda) anggotanya dipilih secara demokratis di kalangan remaja usia 11-18 tahun. Mereka dipilih untuk mewakili pemuda di wilayahnya menyampaikan aspirasi para pemuda kepada pemerintah.*

sumber