Nokia 808 Pureview dengan senjata utamanya berupa kamera dengan resolusi
41MP dikabarkan akan mulai tersedia dipasaran bulan ini. Smartphone yang
berhasil menyedot perhatian para pengunjung ajang MWC di Barcelona beberapa
bulan lalu ini akan diluncurkan pertama kali di India dan Rusia.
Ponsel yang berjalan dengna OS Symbian ini dilengkapi dengan sensor 41
megapixel dan optik Carl Zeiss. Bahkan kabar terbaru menyatakan bahwa Pureview
akan tersedia juga dengan menggunakan OS Windows Phone. Tidak terlalu
mengejutkan memang, mengingat saat ini Nokia sangat berambisi untuk merajai
Wiindows Phone.
Dalam siaran pers nya, Nokia menyatakan bahwa Nokia 808 PureView akan
tersedia dipasar tertentu pada bulan Mei. Setelah itu, PureView kemungkinan
akan dipasarkan secara global dalam waktu dekat.
Sejak diluncurkan Februari lalu, Nokia 808 PureView telah berhasil menyabet beberapa penghargaan,
diantaranya adalah Best Mobile Device di MWC 2012 dan Best Imaging Innovation
for 2012.
Sumber http://www.beritateknologi.com