Sabtu, 29 Desember 2012

Ritual Al Fatihah Samir Nasri


Samir Nasri patut dijadikan sebagai teladan pesepak bola Muslim. Ia dikenal tak ragu-ragu dalam menunjukkan identitas keislamannya, selain juga memiliki toleransi tinggi terhadap rekan-rekannya. Nasri pernah melakukan selebrasi golnya dengan membuka jersey klub dan menampakkan pesan selamat Idul Adha.


“At the beginning of each game, I isolate a few second to raise my both hands to heaven, to recite the Fathiha #8 #SN8 (Pada tiap permulaan laga, saya menyendiri beberapa waktu untuk mengangkat tangan berdo’a ke Allah, dan melafalkan surat Al Fatihah),” ujar pemain bernomor punggung 8 ini.

Gelandang Manchester City ini ternyata juga memiliki satu ritual khusus yang dilakukannya setiap kali akan bertanding. Nasri mengaku sebelum bertanding ia selalu menyendiri sejenak untuk berdo’a kepada Allah SWT, agar ia bisa fokus dan bermain dengan baik.

Al Fatihah merupakan surat yang wajib dibacanya, dan itu pernah diungkapkannya di hadapan media beberapa tahun lalu. Praktik membaca Al Fatihah mantan pemain Arsenal ini dipertegas lewat akun instagram miliknya, @nasrisamir8.

Para fans yang mengikuti akun instagram Nasri terkagum-kagum dengan kesalehannya. Pemilik akun @rizkiyuliana menyebutkan, “Subhanallah.” Sedang akun @lidiakrouchi berujar, “MashaAllah.” Ketaatan Nasri dalam beragama Islam memang tak perlu diragukan lagi.