Di hari yang bahagia ini yang bertepatan dengan ULTAH guru, kita mesti
bersyukur kepada Alloh SWT karena guru-guru yang telah berjasa mendidik kita
masih di berikan umur yang panjang dan kesehatan. Do’a selalu kita panjatkan
kepada para guru kita baik yang masih hidup maupun yang telah mendahului kita
agar amal perbuatan dan jasa-jasanya yang telah mendidik kita dengan sabar,
semoga di terima oleh Alloh SWT. Amiin.
Di hari yang bahagia ini juga, masih ada kita
jumpai para siswa/I yang tidak menghormati para guru, malah yang lebih
delematis sekali, ketidak sukaan
terhadap guru membuat siswa/I sampai mengucapkan sumpah serapah dengan
kata-kata kotor. Guru yang di sekolah A karena tidak di sukai oleh siswa atau
karena kesalah pahaman dalam berkomunikasi, di jadikan status yang tidak enak
di baca di Facebook maupun di twitter.
Sopan santun terhadap guru sekarang ini semakin
mengkwatirkan. Kurang adanya rasa pakewuh/ segan terhadap guru menyebabkan
seorang siswa/I berani menyumpah guru dengan kata-kata kotor. Inilah potret
buram pendidikan kita sekarang ini.
Menghadapi hal seperti itu, segenap keluarga
besar SMKN 3 MATARAM berkomitment untuk selalu menjaga tata krama dan sopan
santun baik terhadap guru, karyawan maupun siswa/i. itulah inti dari petuah
pembina upacara tadi.
Di samping itu, dalam memperingati hari guru
sekarang ini, SMKN 3 MATARAM mengadakan berbagai macam lomba baik yang di
lakukan oleh guru maupun oleh siswa/i. pemilihan nominasi guru terpavorit oleh
siswa/I juga menjadi acara yang menghebohkan karena tumben di laksanakan pada
tahun ini.
Setelah selesai upacara hari guru, dilanjutkan
dengan acara hiburan dengan menampilkan
GENDANG BELEQ, DANCE,DRAMA, KARAOKE dan masih banyak lagi. SMKN 3 MATARAM
sekarang ini terasa banyak mengalami kemajuan dan berbeda dengan tahun-tahun
yang lalu. suasana yang serba baru
sangat terasa sekarang ini karena kepsek yang baru yang di pimpin oleh Bapak
Umas, S.Sos. MM. semoga dengan suasana yang baru ini menjadi motivasi buat
siswa/I untuk selalu berkarya dan tidak
kalah dengan siswa/I yang di
SMA. (by: Alfuad Gapuki)
Dokumentasi Upacara dan Kegiatan ULTAH GURU di SMKN 3 MATARAM
Sumber http://smkn3mataram.sch.id